Menu pilihan kita hari ini khusus untuk para pecinta udang. Ya, karena kali ini kita akan membuat Ebi Furai. Kelezatan olahan udang asal Jepang yang satu ini sudah sangat populer di Indonesia. Resepnya pun sudah banyak bersliweran di dunia maya. Semuanya lezat, dengan bahan dan metode pelapisan yang sama atau berbeda sesuai selera penikmatnya.
Tak terkecuali resep Ebi Furai a la Yackikuka yang super simple dan super crunchy ini. Mudah, karena bahan-bahan yang diperlukan sangat mudah dicari, dan tak sulit untuk membuatnya. Dan super renyah karena di resep ini kita tak akan menggunakan pelapis basah seperti resep Ebi Furai pada umumnya.
Tertarik menghadirkannya di rumah? Simak resep dan tips supaya ebi furai bisa sukses lurus anti-ngelingker berikut ini dengan seksama ya, Bun!
Bahan-bahan
- 15 pcs Udang ukuran 30-40 (bisa pakai udang Vename)
- 1 buah Jeruk nipis
Pelapis 1
- 2 sdm Tepung terigu
- 1/4 - 1/2 sdm Garam
- 1/2 sdm Kaldu bubuk
- Merica boleh ditambahkan
Pelapis 2
- 1 – 2 butir Telur boleh ditambah air agar lebih banyak dan hemat
Pelapis 3
- Breadcrumbs secukupnya
- Minyak goreng untuk menggoreng
Cara Membuat
- Pisahkan badan dan kepala udang.
- Buang kotoran pada punggung udah dengan tusuk gigi. Balur jeruk nipis dan bilas bersih.
- Iris bagian dalam udang hingga beberapa bagian tergantung besar udang.
- Dalam wadah aduk rata terigu, garam, kaldu bubuk dan merica. Di wadah kedua kocok lepas telur. Di wadah ketiga sediakan breadcrumbs.
- Celupkan udang yang sudah diiris ke dalam pelapis 1-2-3. Jika dirasa kurang tebal ulangi lapisan 2-3.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang hingga kecoklatan
Tips.
- Iris bagian perut udang harus cukup dalam tapi jangan sampai terpotong. Kira-kira 1/2 ketebalan udang agar udang tetap lurus saat digoreng.
- Saat menggoreng jangan didiamkan karena akan gosong pd satu sisi.
- Boleh tidak menggunakan adonan basah untuk hasil menjadi tahan crispy lebih lama.
Tarraaa… ternyata tak sulit kan Bunda untuk menyajikan Ebi Furai super kriuk ini di rumah? Sajikan hangat tentu lebih kriuk, lengkapi dengan saos sambal botolan dan mayonaise favorit keluarga di rumah. Sekarang tak perlu lagi kan membelinya di luar?