Wuiidih…. Nikmat Nian Nih Ayam Pandan Aroma dan Rasanya Unik, Tampilannya pun Cantik

Sudah pernah merasakan ayam goreng dengan citarasa dan aroma pandan, Bun? Itu akan Bunda temui pada masakan Ayam Pandan. Ayam goreng ini benar-benar memiliki rasa dan aroma pandan di dalamnya. Masakan ini bisa menjadi alternatif sajian menu makan keluarga yang sangat menggugah selera.

Selain rasa dan harum pandan di dalamnya, penyajiaannya yang menyertakan daun pandan yang telah di goreng bersama ayam, memberikan tampilan yang menarik. Kembali ke rasa, Ayam Pandan ini juga memiliki serat yang lembut dan rasa bumbu yang mampu meresap hingga serat terdalam, berkat proses marinasi yang setidaknya satu malam.

Pasti Bunda penasaran banget pingin mencoba membuat Ayam Pandan untuk keluarga di rumah kan?! Buruan saja pelajari resepnya berikut ini.


Bahan-bahan

  • 1/2 ekor ayam bagian paha (500 gr), potong jadi 16 potong
  • 2 siung bawang putih, parut
  • 2 cm jahe, parut
  • 2 sdm kecap asin
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdt kecap ikan (optional)
  • 1/2 sdt kaldu jamur bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 lembar daun pandan, potong-potong
  • Daun pandan untuk membungkus

Cara Membuat

  1. Campur ayam dengan seluruh bahan marinasi, aduk rata, sambil daun pandannya diremas-remas. Diamkan semalaman di kulkas.
  2. Keluarkan ayam ke suhu ruang, buang daun pandan bekas marinasi.
  3. Bungkus ayam dengan daun pandan.
  4. Goreng hingga matang.

Percaya deh Bun, Ayam Pandan ini akan membuat suasana makan di rumah jadi hangat. Dengan aroma harumnya pandan yang lembut, membuat hati menjadi tenang, Rasa dan tampilannya pun makin elegan dengan daun pandan. Jadi serasa menikmati jamuan makan di restoran mahal nih, Bun. Ciamik deh pokoknya! Selamat mencoba dan menikmati!

Sumber

LihatTutupKomentar